Parepare, (Kemenag Parepare) - Mahasiswa Institut Andi Sapada (IAS) yang tergabung dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Angkatan VI melaksanakan Sosialisasi Manajemen Pemasaran Digital pada Selasa, 15 April 2025.
Oleh karena sosialisasi ini
berkaitan dengan digitalisasi, maka kegiatan fokus menyasar Siswa Kelas XI A-1
Digital Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare. Sosialisasi pun
diselenggarakan di Ruang Kelas Digital yang dimaksud.
Zul Fitrah Wahyudi, Mahasiswa
Ilmu Sosial dan Bisnis IAS tampil sebagai Pemateri dan langsung menjelaskan
definisi, tujuan, cara kerja, manfaat, contoh, serta kelebihan dan kekurangan
manajemen pemasaran digital tersebut.
"Manajemen pemasaran digital
adalah pemasaran produk atau jasa melalui media digital, seperti Internet,
media sosial, maupun media pesan digital lainnya. Tujuannya untuk mempromosikan
merek, meningkatkan penjualan, dan membentuk prefensi konsumen.
Di samping kekurangan, manajemen
pemasaran digital memiliki kelebihan, antara lain lebih efektif dan efisien,
berbasis data, lebih mudah dievaluasi, serta memberi solusi lebih murah,"
urainya yang disertai interaksi dialog bersama Siswa Kelas XI-A1 Digital MAN 2
Kota Parepare. (Adi)