--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Pembukaan Diklat PMR Wira dan Madya DDI Lil Banat: Mengubah Dunia dengan Kemanusiaan

 

Parepare, (Humas Parepare) - Palang Merah Remaja (PMR) Wira dan Madya (MA dan MTs) DDI Lil Banat secara resmi membuka acara Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Palang Merah Remaja (PMR) di Aula Serbaguna Pondok Pesantren DDI Lil Banat pada Jumat, 17 Januari 2025.

Dengan mengusung tema "Mengubah Dunia dengan Kemanusiaan", PMR berkomitmen untuk membentuk generasi muda yang peduli, empati, dan siap berkontribusi dalam kegiatan sosial kemanusiaan.

Acara pembukaan dihadiri oleh Sekretaris Pondok Pesantren DDI Ujung Lare Parepare, Kepala Madrasah, para Guru, serta Siswi yang sangat antusias mengikuti jalannya acara.

Sekretaris Pondok Pesantren, Muh. Akib dalam sambutannya mengatakan bahwa PMR bukan hanya sekadar organisasi, tetapi sebuah gerakan yang bertujuan untuk menumbuhkan nilai-nilai kemanusiaan dan solidaritas di kalangan siswi.

"Sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih PMR selama ini, semoga dengan tema diklat yang diusung kali ini yakni 'Mengubah Dunia dengan Kemanusiaan', para siswi bisa lebih peka terhadap kondisi sekitar, serta mampu memberikan kontribusi positif untuk sesama,"ujarnya penuh harap.

Selama acara pembukaan, berbagai kegiatan menarik ditampilkan, mulai dari penampilan tari, persembahan dan penampilan lagu daerah hingga kilas balik lahirnya PMR dan prestasi yang sudah diraih.

PMR MA dan MTs bertujuan untuk menumbuhkan rasa empati dan kepedulian sosial yang diharapkan dapat menginspirasi mereka untuk melakukan perubahan postif di lingkungan sekitar serta mengembangkan berbagai kegiatan yang dapat memberikan manfaat bagi banyak orang.

Acara pembukaan ditutup dengan pemasangan atribut secara simbolis kepada peserta yang diketahui berjumlah 29 orang oleh Sekretaris Pondok didampingi oleh Kepala MA dan MTs DDI Lil Banat Parepare.

Dengan pembukaan PMR ini, madrasah berharap para siswi tidak hanya mengasah keterampilan akademik mereka, tetapi juga memiliki kepedulian sosial yang tinggi dan menjadi pemimpin masa depan yang berlandaskan nilai-nilai kemanusiaan.(Lela/Wn)




Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List