--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Penyuluh Agama Masuk Lapas, Warga Binaan Dapatkan Materi Fikih

 

Parepare, (Humas Parepare) – Penyuluh Agama Islam (PAI) melaksanakan kegiatan penyuluhan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Parepare, Rabu, 15 Januari 2025.

Kegiatan yang berlangsung dalam suasana diskusi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pembinaan keagamaan khususnya dalam bidang fikih kepada para warga binaan.

Penyuluh yang hadir yakni Suardi Penyuluh Agama Islam Kec. Ujung, Andi Hasanuddin Penyuluh Agama Kec. Bacukiki Barat dan Sudarto Penyuluh Agama Islam Kec. Bacukiki. 

Adapun materi penyuluhan yang disampaikan adalah pemahaman tentang kalimat istighfar serta penjelasan tentang fikih salat yang meliputi tata cara salat yang benar, termasuk salat dalam kondisi tertentu, seperti di tempat terbatas.

Warga binaan menyambut baik kegiatan ini dan bersyukur bisa mendapatkan ilmu langsung dari para penyuluh yang berkompeten di bidangnya. Mereka memanfaatkan kesempatan ini dengan menyimak baik-baik seluruh materi yang disampaikan para pemateri.

“Saya berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat spiritual dan moral kepada saya pribadi dan bagi para warga binaan dalam membina kehidupan mereka selama dan setelah masa hukuman,”ujar salah seorang warga binaan yang tidak mau disebutkan namanya.

Para peserta juga diberikan kesempatan menanyakan hal-hal yang tidak diketahui. Mereka sangat antusias mengikuti sesi ini, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan, terutama terkait penerapan fikih dalam kondisi mereka di dalam Lapas. Diskusi berlangsung hangat, penyuluh memberikan jawaban yang lugas dan relevan dengan situasi para warga binaan.

Kegiatan ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Suardi. Di akhir kalimat, ia mengingatkan pentingnya menjaga hubungan dengan Allah Swt melalui ibadah yang benar dan menjaga akhlak mulia di mana pun berada.

Kegiatan penyuluhan ini diharapkan bisa menjadi sarana pembinaan spiritual yang efektif dan membantu warga binaan meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan mereka selama menjalani masa pembinaan di Lapas.(Sd/Wn)


Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List