--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Guru MAN 1 Parepare Ciptakan Suasana Belajar Menyenangkan di Luar Kelas

 


Parepare, (Kemenag Parepare) - Dalam upaya menciptakan suasana belajar yang menyenangkan, Guru Fiqih MAN 1 Kota Parepare, Muhammad Taqdir, menginisiasi pembelajaran di luar kelas dengan pendekatan diskusi santai bersama siswa kelas X. Kegiatan ini berlangsung di halaman sekolah pada Senin, 21 April 2025.

Mengangkat materi fiqih sebagai topik diskusi, kegiatan ini dirancang dalam suasana yang rekreatif, diskutif, dan kolaboratif. Kegiatan ini mendapat respons positif dari para siswa. Para siswa tampak antusias mengikuti jalannya diskusi yang memungkinkan mereka untuk lebih bebas mengungkapkan pendapat dan terlibat aktif dalam pembelajaran.

Muhammad Taqdir menjelaskan bahwa salah satu tujuan utama dari tugas seorang guru adalah memfasilitasi peserta didik agar mampu mencapai tujuan dari materi yang diajarkan. Menurutnya, salah satu faktor kunci dalam keberhasilan pembelajaran adalah kesiapan fisik dan mental siswa.

"Salah satu hal yang perlu diperhatikan oleh seorang guru sebelum mengajar adalah mengetahui bagaimana kondisi kesiapan dari siswa dalam mengikuti pembelajaran," ungkapnya.

Ia menambahkan, untuk memahami kondisi siswa, guru bisa memulainya dengan menanyakan kabar mereka hari itu. Selain itu, pengamatan terhadap komunikasi non-verbal siswa seperti ekspresi wajah (fasial), gerakan tubuh (gestural), dan sikap tubuh (postural) juga sangat penting.

"Seorang guru harus memiliki kemampuan dalam memahami bahasa tubuh siswa, sehingga proses pembelajaran dapat berjalan efektif. Dengan memahami bahasa tubuh, kita bisa memberikan stimulus yang sesuai dengan kondisi kelas, agar suasana dan semangat belajar tetap terjaga," jelas Taqdir.

Ia juga menekankan pentingnya menciptakan lingkungan belajar yang variatif untuk menghindari kejenuhan. Salah satu cara yang diterapkannya adalah dengan memanfaatkan lingkungan sekolah, termasuk halaman sekolah, sebagai ruang belajar alternatif.

"Menciptakan suasana belajar yang berbeda, seperti diskusi santai di luar kelas atau mengubah tata letak ruang kelas, dapat menjadi strategi untuk membangun semangat belajar siswa," tutupnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi metode pembelajaran di MAN 1 Kota Parepare, serta dapat mempererat hubungan emosional antara guru dan siswa dalam proses belajar mengajar.(Taqdir/Wn)

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List