--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Jelang Lomba Lontara Kwarcab Parepare, Pramuka Al Anshar MAN 1 Matangkan Persiapan




Parepare, (Kemenag Parepare) - Dalam rangka menghadapi ajang bergengsi Lomba Lontara (Lomba Antar-Pramuka Penegak) yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Parepare pada tanggal 24 hingga 27 April 2025, siswa-siswi MAN 1 Kota Parepare terlihat semakin giat melakukan latihan di Lapangan Serba Guna MAN 1 setiap pulang sekolah.

Kegiatan latihan ini merupakan bagian dari persiapan intensif yang dilakukan oleh Pembina Pramuka Al Anshar MAN 1 Parepare. Meski dikenal aktif sebagai penyelenggara kegiatan lomba tingkat Penggalang, Pramuka Al Anshar juga terus menunjukkan eksistensinya dalam mengikuti berbagai lomba di tingkat Penegak. Selama empat tahun terakhir, mereka rutin menyelenggarakan kegiatan tahunan Camp Ceria bertajuk FCC (Festival Camp Ceria) dari FCC 1 hingga FCC 3, dan tahun ini direncanakan akan digelar FCC 4.

Dalam menghadapi Lomba Lontara, anggota Pramuka Al Anshar dibekali berbagai keterampilan sesuai dengan cabang lomba yang akan diikuti, di antaranya: Pionering, Masak Rimba, Jelajah Alam, LKBB (Lomba Ketangkasan Baris Berbaris), serta Yel-yel. Bahkan untuk memaksimalkan persiapan, pihak sekolah juga melibatkan purnapramuka sebagai pelatih tambahan bagi para peserta.


Pembina Harian Putra, Muhammad Ardi menyampaikan bahwa keterlibatan siswa dalam lomba ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat sportivitas dan membangun mental siswa. "Keikutsertaan ini adalah bentuk pembinaan karakter dan upaya mengasah kemampuan kepramukaan siswa MAN 1 Parepare,” jelasnya.

Kepala MAN 1 Kota Parepare, Rusman Madina memberikan apresiasi tinggi atas semangat para siswa dan pembina dalam mempersiapkan lomba tersebut. “Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh calon peserta dan pembina atas semangatnya dalam mempersiapkan kegiatan lomba Lontara ini,” ujarnya, Kamis, 10 April 2025.

Ia juga menambahkan bahwa semangat dan kerja keras ini merupakan bagian dari proses untuk menjawab tantangan di masa depan. “Semoga pengalaman dari persiapan hingga pelaksanaan lomba menjadi hikmah yang bermanfaat bagi anak-anak,”pungkasnya.

Dengan semangat yang terus menyala, Pramuka Al Anshar MAN 1 Parepare siap memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama madrasah di ajang Lomba Lontara 2025.(Taqdir/Wn)


Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List