Parepare, (Kemenag Parepare) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Parepare, H. Fitriadi, mengadakan pertemuan dengan seluruh Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) lingkup Kementerian Agama Kota Parepare di Aula Kemenag Kota Parepare, Rabu, 16 April 2025.
Dalam sambutannya, H. Fitriadi
menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas kehadiran para calon PPPK yang
saat ini tengah dalam proses pengajuan berkas untuk penetapan Nomor Induk
PPPK (NIPPPK).
“Ini adalah nikmat yang patut
disyukuri. Saudara-saudara semua telah menjadi bagian dari Kementerian Agama
dan sedang berada pada tahap penting menuju pengangkatan resmi. Kami harap
momentum ini menjadi motivasi untuk mengabdi dengan sebaik-baiknya,” ujar H.
Fitriadi.
Ia juga menjelaskan bahwa dari
segi kesejahteraan, status PPPK tidak jauh berbeda dengan PNS, sehingga tidak
ada alasan untuk tidak bekerja secara maksimal.
“Kesejahteraannya hampir setara,
oleh karena itu, kami berharap agar para calon PPPK dapat menjalankan tugasnya
secara profesional dan penuh tanggung jawab sebagai abdi negara,” tegasnya.
Pertemuan tersebut juga dihadiri
oleh perwakilan dari Bank Syariah Indonesia (BSI) Kota Parepare yang hadir
untuk memfasilitasi pembuatan rekening bagi para calon PPPK sebagai bagian dari
proses administrasi.
Kegiatan ini menjadi wadah awal
bagi para calon PPPK untuk memahami peran dan tanggung jawab yang akan diemban,
sekaligus menunjukkan keseriusan Kemenag Kota Parepare dalam mendukung proses
transisi mereka menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang kompeten dan
berdedikasi.(Taqdir/Wn)
0 comments:
Posting Komentar