--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

MAN 1 Parepare Gelar Rapat Evaluasi dan Pembahasan Agenda Pendidikan


Parepare, (Kemenag Parepare) - MAN 1 Kota Parepare menggelar rapat perdana pascalibur Idulfitri 1446 H/2025 M yang dihadiri oleh seluruh guru, pegawai, dan staf lingkup MAN 1 Kota Parepare pada Rabu, 9 April 2025.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Kepala MAN 1 Parepare, Rusman Madina, dan dihadiri pula oleh Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Kurikulum, St. Khadijah, di ruang guru.

Agenda rapat kali ini membahas beberapa hal penting, di antaranya evaluasi Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dan pembahasan efektivitas pembelajaran pascalibur Idulfitri.

Kepala MAN 1 Parepare, Rusman Madina, dalam sambutannya menyampaikan hasil bincang-bincang dengan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Parepare mengenai implementasi Work From Home (WFH).

Ia menegaskan bahwa efisiensi anggaran yang diterapkan oleh pemerintah harus berjalan efektif di MAN 1 Parepare, tanpa mengurangi kualitas pelayanan pendidikan. "Efisiensi anggaran yang sesuai dengan kebijakan pemerintah harus tetap dijalankan secara efektif, namun kualitas pendidikan tidak boleh terganggu,"ungkapnya.

Rusman juga menekankan pentingnya proses pembelajaran setelah libur agar tetap berjalan efektif seperti sebelumnya. Ia berharap agar proses pendidikan tetap optimal meskipun ada perubahan setelah libur panjang tersebut.

Lebih lanjut, dalam rapat tersebut, Rusman Madina juga menyampaikan harapannya terkait pelaksanaan penerimaan peserta didik baru (PPDB). "Kami ingin menjadikan madrasah ini sebagai pilihan utama bagi masyarakat, dan ini membutuhkan kerja maksimal dari seluruh panitia untuk mencapai tujuan tersebut," ujar Rusman.


Sementara itu, Wakil Kepala Madrasah Kurikulum, St. Khadijah, mengungkapkan adanya perubahan jadwal mengajar akibat kembalinya guru PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) yang sebelumnya sempat ditugaskan di madrasah lain. Perubahan jadwal ini diharapkan dapat diperhatikan dengan baik oleh semua pihak untuk memastikan proses pembelajaran tetap efektif.

"Kembalinya guru PPPK ini mempengaruhi jadwal mengajar, sehingga perlu perhatian lebih agar pelajaran di kelas tidak terganggu,"ujarnya.

St. Khadijah juga menekankan pentingnya optimalisasi proses pembelajaran, mengingat ujian semester genap yang tidak lama lagi dilaksanakan. "Kami berharap agar semua guru dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di kelas, terutama menjelang ujian semester yang tidak lama lagi," tambahnya.

Rapat ini diakhiri dengan komitmen bersama untuk meningkatkan kualitas pendidikan di MAN 1 Kota Parepare, serta menjadikan setiap tantangan sebagai kesempatan untuk berkembang dan memberikan pelayanan terbaik bagi peserta didik.(Taqdir/Wn)

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List