--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Nasihat Malaikat Jibril dalam Khotbah Jumat di MAN 2 Kota Parepare

 



 Parepare, (Humas Parepare) - Hidayatul Rahman, Peserta Didik sekaligus Santri Tahfiz yang bertindak selaku Khatib pada pelaksanaan Salat Jumat di Masjid Al-Hikmah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare dalam khotbahnya menyampaikan tiga nasihat Malaikat Jibril kepada Rasulullah Muhammad saw..

"Pertama, hiduplah sesukamu, tetapi ingatlah engkau akan mati. Kedua, cintailah siapa yang kamu suka karena sesungguhnya engkau akan berpisah. Ketiga, berbuatlah sesukamu karena sesungguhnya engkau akan diberi balasan. 

Tiga nasihat ini mengajarkan kepada manusia agar senantiasa mengingat kematian, mencintai dengan sewajarnya, serta sepatutnya harus berbuat baik. Sejalan dengan itu, Malaikat Jibril juga mengajarkan pentingnya iman serta kewajiban dalam Islam," demikian intisari khotbah Hidayatul Rahman. 

Pada Jumat, 14 Februari 2025 kali ini, Muhammad Arib Aiman bertindak sebagai Imam. Sedangkan Andi Muhammad Rasyid dan Muhammad Raffy sebagai Muazin dan Pemandu Acara. 

Sehabis pelaksanaan Salat Jumat, Suriyadi Mustamin selaku Pelaksana Tugas Kepala MAN 2 Kota Parepare menggugah pula kesadaran jemaah Jumat yang terdiri atas Peserta Didik serta Pendidik dan Tenaga Kependidikan madrasah tersebut  

"Ubahlah perilaku buruk kita menjadi perilaku baik, pelanggaran menjadi disiplin positif, betahlah melaksanakan tugas dan kewajiban sepanjang waktu pembelajaran di MAN 2 Kota Parepare ini. Sebab, semua pasti ada batas dan balasannya serta niscaya dipertanggungjawabkan kelak di hadapan Ilahi Rabbi," pungkasnya. (Adi)

Share:

Senam Pagi Terakhir Siswa Kelas XII MAN 2 Kota Parepare

 


Parepare, (Humas Parepare) - Rutinitas senam pagi kembali digelar selepas pelaksanaan apel pagi di Lapangan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare. 

Kali ini senam pagi yang berlangsung Jumat, 14 Februari 2025 merupakan senam pagi terakhir bagi Siswa Kelas XII MAN 2 Kota Parepare. 

Fakta sejarahnya, Siswa Kelas XII yang sebentar lagi menyelesaikan pendidikan di MAN 2 Kota Parepare tampak antusias dan penuh semangat dengan gerakan serta irama Senam Pagi 'Moderasi Beragama'.

Adik-adiknya dari Kelas X hingga XI pun dengan riang serta girang dalam suasana keakraban dan kerukunan. Tidak hanya itu, cucuran keringat berbalut suasana cerah nan sejuk turut memberi kesan akan manfaat Senam 'Moderasi Beragama' bagi kesehatan.

Sebagaimana diungkapkan oleh Mahaesa Prasetya Suriyadi sebagai perwakilan Siswa Kelas XII kepada tim redaksi bahwa senam pagi di Lapangan MAN 2 Kota Parepare hari ini adalah momen bersejarah yang penuh kesan, makna, serta manfaat. 

"Senam Pagi 'Moderasi Beragama' hari ini merupakan senam pagi terakhir kami sebagai Siswa Kelas XII MAN 2 Kota Parepare yang tak lama lagi menyelesaikan pendidikan. Tentu, momen bersejarah ini harus berlangsung dengan penuh kesan, makna, lagi manfaat. 

Setidaknya, kami riang, girang, akrab, dan rukun dengan gerakan dan irama senam. Satu lagi yang pasti, senam pagi ini dapat meningkatkan kebugaran; menjaga kesehatan; meningkatkan suasana batin; menjaga konsentrasi; menumbuhkan kedisiplinan, mempererat kekompakan, menyegarkan pikiran; serta mengajarkan nilai-nilai penting Moderasi Beragama," ungkapnya. (Adi)


Share:

Nilai Moral dan Etika dalam Apel Pagi di MAN 2 Kota Parepare

 


Parepare, (Humas Parepare) - Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penmad) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Parepare,  H. Hasan Basri bertindak sebagai Pembina Apel pada pelaksanaan Apel Pagi di Lapangan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare.

Kegiatan ini serentak terlaksana pada Jumat, 14 Februari 2025 sebagaimana perintah Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Parepare, H. Fitriadi untuk melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah unit kerja lingkup Kemenag Kota Parepare. 

Berikut, Kasi Penmad Kemenag Kota Parepare dalam amanatnya menegaskan pentingnya nilai moral dan etika di kalangan Peserta Didik, Pendidik dan Tenaga Kependidikan. 

"Nilai moral dan etika amat penting pengamalannya dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi insan pendidikan di madrasah. Baik bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan, maupun terkhusus pada Peserta Didik. 

Mengapa demikian? Oleh karena, nilai moral dan etika tersebut dapat membentuk karakter; menjaga keharmonisan sosial; membangun integritas pribadi; membentuk generasi berkarakter; meningkatkan kualitas hidup; menjamin nilai kemanusiaan; serta mengedepankan perdamaian, kejujuran, dan keadilan," tegas H. Hasan Basri. 

Lain hal, ia juga menyinggung integritas, dedikasi, loyalitas untuk mendukung Asta Aksi Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sulawesi Selatan untuk Indonesia. Tak ketinggalan  ia mengingatkan pula terciptanya satuan pendidikan (madrasah) ramah anak. (Adi)

Share:

Pengurus Baru Terbentuk, KKMI Kota Parepare Siap Majukan Madrasah

 


Parepare, (Humas Parepare) - Dalam rangka keberlanjutan eksistensi dan perjuangan pendidikan di madrasah khususnya Madrasah Ibtidaiyyah, Kelompok Kerja Kepala Madrasah Ibtidaiyah ( KKMI ) Kota Parepare mengadakan Rapat Penyusunan Pengurus Baru periode 2025—2027, di Gazebo Idaman, Jl. Chalik Kota Parepare pada Kamis, 13 Februari 202.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, H. Hasan Basri, Pengawas Madrasah Ibtidaiyah, Hj. Jamilah dan Ismail serta 10 orang Kepala Madrasah Ibtidaiyyah se-Kota Parepare.

Berdasarkan hasil rapat bersama ini, terpilih sebagai Ketua KKMI yaitu Abdullah Hamzah, Sekretaris Agusman Ta’ong dan Hj. Hasniar Agus sebagai Bendahara.

Setelah beberapa rangkaian prosesi pemilihan dan penyusunan pengurus baru selesai, untuk efektivitas dan demi semangat juang KKMI, kegiatan dilanjutkan dengan penyusunan program kerja pada hari itu juga.

Rapat kerja dipimpin langsung oleh ketua terpilih Abdullah Hamzah didampingi oleh Sekretaris dan Bendahara.


Dalam pembahasan program kerja ini, semua pihak penuh semangat dan bahu-membahu memberikan sumbangsih dan ide-ide cemerlang untuk memajukan Madrasah Ibtidaiyah. Kehadiran Kasi Penmad yang senantiasa membersamai dalam pertemuan ini menjadi penyemangat tersendiri bagi peserta.

Abdullah Hamzah sebagai Ketua terpilih menyampikan rasa syukur dan terima kasih, “Saya merasa sangat bersyukur dan berterima kasih karena dalam rapat ini Pak Doktor bisa meluangkan waktunya di tengah-tengah kesibukan yang sangat padat, jadi kita semua bersyukur dan bersemangat,”jelasnya.

Dengan adanya pengurus baru KKMI ini, diharapkan menjadi angin segar dan membawa suasana baru. Semoga Ketua dan Pengurus yang terpilih dapat memberikan sinergi postif di dalam organisasi yang lebih mapan dan menebar cinta seluas-luasnya.(Nanang/Wn)




Share:

Pondok Pesantren Al Badar Bilalang Parepare Terima 300 Al-Qur’an dari BWA




Parepare, (Humas Parepare) - Pondok Pesantren Al Badar Bilalang Parepare menerima wakaf berupa 300 Al-Qur’an dari Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA). Penyerahan wakaf Al-Qur’an tersebut berlangsung dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat di Gedung Qo’ah Prof. Dr. KH. Abd. Muiz Kabry pada Kamis, 13 Februari 2025.

Penyerahan wakaf ini dilakukan oleh perwakilan BWA dan diterima langsung oleh pihak Pondok Pesantren Al Badar disaksikan langsung oleh guru dan Pembina Pondok Pesantren serta para santri. Adapun tim BWA yang hadir pada kegiatan ini yakni Syamsul Fajri, Lutfi, Badruddin, dan Andi Satria Arif Prosesi penyerahan terasa semakin syahdu dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh salah satu santri, yang menambah kekhusyukan suasana.

Dalam kesempatan ini, Haeruddin selaku Kepala Madrasah Tsanawiyah Al Badar sekaligus Pembina Pondok menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Badan Wakaf Al-Qur’an. Ia mengapresiasi BWA sebagai lembaga filantropi Islam yang amanah dan tepat guna dalam menyalurkan wakaf kepada yang membutuhkan.                                                                                                                                                            

                                       


Diketahui bahwa BWA merupakan lembaga yang bergerak di bidang filantropi Islam dan dikenal sebagai Pelopor Inovasi Wakaf. Lembaga ini berpusat di Tebet, Jakarta Selatan, dan telah banyak berkontribusi dalam mendistribusikan wakaf Al-Qur’an ke berbagai daerah di Indonesia.

Kegiatan ini menjadi momentum berharga bagi Pondok Pesantren Al Badar dalam meningkatkan semangat belajar Al-Qur’an di kalangan santri. Dengan adanya wakaf ini, diharapkan para santri semakin giat dalam menghafal dan memahami Al-Qur’an guna memperkokoh keimanan dan ketakwaan mereka.(Haedil/Wn)








Share:

PHU Kemenag Parepare Koordinasi dengan Imigrasi, Bahas Penyelesaian Paspor Jemaah

 


Parepare, (Humas Parepare) – Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Kementerian Agama Kota Parepare beserta Staf melakukan koordinasi dengan pihak Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare pada Kamis, 13 Februari 2025.

Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya untuk memastikan kelancaran proses keberangkatan jemaah haji tahun ini, khususnya dalam hal penyelesaian dokumen paspor jemaah haji.

Kedatangan Kasi PHU, H. M. Hasyim Usman beserta Staf diterima langsung oleh Ahmad Nasri, Kepala Subseksi Lalu Lintas Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai hal terkait kelengkapan dan percepatan proses penerbitan paspor bagi jemaah haji.

Kasi PHU menegaskan pentingnya sinergi antara Kemenag dan Imigrasi untuk memastikan bahwa seluruh dokumen perjalanan jemaah haji dapat terselesaikan tepat waktu.

Sementara itu, Ahmad Nasri menyatakan kesiapan pihak Imigrasi untuk memberikan pelayanan terbaik dalam proses pengurusan paspor jemaah haji. “Kami akan berusaha mempercepat proses penerbitan dokumen dengan tetap memperhatikan ketentuan dan prosedur yang berlaku,”ujarnya.

Dengan adanya koordinasi ini, diharapkan seluruh jemaah haji dari Kota Parepare dapat berangkat tanpa hambatan administratif, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah haji dengan tenang dan khusyuk sehingga bisa meraih predikat haji mabrur.

Diketahui, prosesi pelaksanaan ibadah haji saat ini telah berlangsung. Para jemaah saat ini telah mengikuti pendampingan Pra-Manasik haji di KUA kecamatan masing-masing.(Jwd/Wn)

 


Share:

Santri MA Al Badar Bilalang Parepare ‘Studi Kampus’ ke UIN Alauddin Makassar

 


Makassar, (Humas Parepare) - Santri MA Al Badar Bilalang Parepare melakukan kunjungan dalam hal ini ‘Studi Kampus’ ke Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar pada Kamis, 13 Februari 2025.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program Beasiswa Santri Baznas yang diterima oleh Pondok Pesantren Al Badar Bilalang Parepare. Kegiatan ini diikuti oleh 30 santri penerima program beasiswa Baznas, dengan pendampingan dari Kepala MA Al Badar, Wakil Kepala Madrasah bidang kesiswaan, serta guru dan pembina pondok.

Rombongan peserta ‘studi kampus’ ini disambut hangat oleh pihak UIN Alauddin Makassar, yang diwakili oleh Wakil Rektor I, Prof. Kamaluddin; Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama (AAKK), Kaswad Sartono; Kabag Akademik, Suharti; serta Kepala Pustipad, Asep Indra Syahyadi.

Mahfudzah selaku Kepala Madrasah mengharapkan agar santri MA Al Badar mendapatkan informasi mengenai jalur masuk ke UIN Alauddin serta jurusan dan program studi yang tersedia bagi mereka yang berminat melanjutkan pendidikan di kampus tersebut.

Sementara itu, Kepala Biro AAKK menyampaikan bahwa sosialisasi langsung kepada calon mahasiswa sangatlah penting. Ia merasa sangat bersyukur atas kunjungan MA Al Badar ke UIN Alauddin Makassar. “Sangat mungkin di antara santri yang hadir ada yang kelak menjadi tokoh besar,”imbuhnya.

Wakil Rektor I pun menyampaikan harapannya agar semakin banyak santri Al Badar yang bergabung dengan UIN Alauddin, karena semakin banyak santri yang masuk, semakin bercahaya kampus tersebut.

UIN Alauddin sendiri memiliki berbagai jalur penerimaan mahasiswa, antara lain Jalur SMBP, SMBT, SPAN-PTKIN, UM-PTKIN, dan Seleksi Masuk Mandiri (SMM) yang mencakup Jalur Afirmasi dan Tes.

Selain itu, UIN Alauddin memiliki jaringan kerja sama internasional yang luas, tersebar ke Malaysia hingga Harvard, serta mengadakan program pertukaran pelajar (student exchange) dengan berbagai universitas ternama di luar negeri.(Haedil/Wn)


Share:

Definition List

Unordered List